Artikel Kimia |
Macam Macam Larutan Elektrolit Posted: 03 Nov 2011 03:19 AM PDT Adapun larutan elektrolit yang digunakan dalam proses lapis listrik dapat bersifat asam maupun basa. Larutan Elektrolit Asam Dengan Garam SederhanaBiasanya larutan elektrolit selalu rengandung garam dari logam yang akan diendapkan/dilapiskan. Sebaiknya dipilih garamgaram yang mudah larut namun anion dari garam tersebut tidak mudah tereduksi. Walaupun anion tidak ikut secara langsung dalam proses terjadinya pelapisan, tetapi jika menempel pada permukaan katoda akan merupakan gangguan bagi struktur endapan. Aktivitas dari ion logam ditentukan oleh konsentrasi dari garam logamnya, derajat disosiasi dan konsentrasi komponen lain yang ada di dalam larutan elektrolit. Jika konsentrasi logamnya tidak mencukupi untuk diendapkan, akan terbentuk endapan yang terbakar pada rapat arus yang relative rendah. Adanya ion khlorida di dalam larutan elektrolit yang bersifat asam mempunyai dua (2) fungsi utama, pertama akan memudahkan terkorosinya anoda atau mencegah pasivasi anoda dan yang kedua akan menaikkan koefisien difusi dari ion logamnya berarti menaikkan batas rapat arus (limiting current density). Larutan Elektrolit yang Mengandung Garam KompleksGaram kompleks yang sering digunakan dalam proses lapis listrik adalah Sianida. Karena siano kompleks terdekomposisi oleh asam, maka larutan elektrolit harus bersifat alkali (basa). Adanya natrium atau kalium hidroksida akan memperbaiki konduktivitas dan mencegah liberasi dari asam hidrosianat oleh CO2 yang masuk ke dalam larutan elektrolit dari udara. Buffer (penyangga) dan komponen lainnyaDisamping garam logamnya sebagai komponen utama, larutan elektrolit juga mengandung komponen lain, misalnya komponen yang berfungsi sebagai penyangga (mengatur pH); misal untuk rendaman nikel digunakan asam borat sebagai buffer. Sedangkan penambahan asam sulfat pada larutan elektrolit tertentu akan menaikkan konduktivitas dan mencegah hidrolisa. |
Posted: 03 Nov 2011 12:17 AM PDT Setiap larutan elektrolit yang dijadakan rendaman tempat proses lapis listrik berlangsung harus mengandung bahan-bahan terlarut yang sekurang-kurangnya memiliki satu dari fungsi berikut ini: |
You are subscribed to email updates from Artikel Kimia To stop receiving these emails, you may unsubscribe now. | Email delivery powered by Google |
Google Inc., 20 West Kinzie, Chicago IL USA 60610 |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar